Tuesday, August 30, 2011

"The Promise... The Challenge: A Suzuki Teacher's Pledge"


SHORT & TOUCHING FILM 
"The Promise.... The Challenge: A Suzuki Teacher's Pledge"

click here to see the film:


Sebuah film pendek yang menyentuh dari hasil rapat tahunan Suzuki Association of the Americas (SAA) pada tahun 2009 tentang ikrar dan tantangan seorang guru Suzuki.

Di sini terlihat inti dari visi seorang Dr. Shinichi Suzuki untuk mengedepankan pentingnya pendidikan yang berkualitas bagi setiap anak. Pesan dalam film ini akan membantu kita memahami arti penting proses perkembangan guru yang sedang berlangsung dalam kegiatan belajar mengajar dan proses belajar yang kontinu sepanjang hayat kita - sebagai misi, visi, tujuan di dalam sebuah komunitas dan hidup kita.
 

Film pendek ini menampilkan wawancara dengan beberapa guru Suzuki, seperti: Charles Krigbaum, Rachel Fabulich, Beth Cantrell, Sarah Bylander Montzka, Elizabeth Stuen-Walker, Gilda Barston, Pat D'Ercole, Yvonne Davila, Robbin Gordon-Cartier, Sheryl Shohet, dan Harga Stephanie

“I think the video was wonderfully done. Let’s institute this pledge at the end of each teacher training session as we end our lessons with a bow. It is a true statement to our purpose as Suzuki trained teachers.”
Susanne Garber

Semoga film pendek ini dapat menjadi inspirasi, energy booster bagi setiap orang untuk terus melanjutkan proses belajar, pendidikan, dan meningkatkan motivasi dalam belajar serta mengajar. Serta komitmen menyebarkan semangat yang tinggi diantara kolega, musisi, dan murid-murid kita dalam proses saling belajar itu. Film pendek ini tidak hanya menunjukkan bagaimana semangat dan cinta itu dibagikan kepada murid dan orang tua mereka, tetapi fokus dimana guru itu sangat dibutuhkan, dididik, dan sangat dihargai.

"Education is not the filling of a pail, but the lighting of fire" 
W.B. Yeats

"To make the most of a performance, the key is to be open to your experience and to discover new things in both the music and yourself"

"Teaching is not a profession- it's a passion, a human service & a mission"


Oleh: Jelia Megawati Heru